4 Bisnis yang laku setiap hari dan susah untuk bangkrut

4 Bisnis yang laku setiap hari dan susah untuk bangkrut

 Assalamu’alaikum sahabat bawangkampong.com. Pada perjumpaan ini saya akan berbagi ilmu mengenai bisnis yang laku setiap hari dan susah untuk bangkrut.

Untuk sahabat yang sedang mencari ide bisnis yang laku setiap hari atau usaha yang memang sangat menjanjikan, apalagi di tahun ini yang memang sangat sulit untuk mencari sebuah pekerjaan, ingin membuka sebuah usaha juga masih bingung akan usaha apa yang cocok pada kebutuhan orang banyak.

Di dalam artikel ini saya akan membahas secara terperinci dan juga akan memberikan beberapa contoh usaha atau bisnis yang laku setiap hari, dan tentu saja membutuhkan modal. Saya harap sahabat bisa membacanya sampai habis agar sabat bisa mempelajari beberapa contoh bisnis yang laku setiap hari dan susah untuk bangkrut.

BACA JUGA : Bisnis minuman segar dengan modal sangat sedikit.

Sebelum sahabat memulai sebuah bisnis atau usaha, ada baiknya terlebih dahulu supaya mencari tempat yang memang potensial sebagai calon lokasi untuk bisnis sobat. Sebuah lokasi sangat mempengaruhi tingkat penjualan usaha sobat nanti.

Di bawah adalah beberapa contoh bisnis yang laku setiap hari dan susah untuk bangkrut

1. Bisnis kelontong/usaha toko sembako

4 Bisnis yang laku setiap hari dan susah untuk bangkrut
Foto toko kelontong sebagai ide usaha


Bisnis yang pertama ini merupakan sebuah usaha yang sangat laris manis, di mana semua orang sangat membutuhkan toko kelontong. Bagaimana tidak, toko kelontong adalah tempat di mana orang membeli atau berbelanja kebutuhan sehari-hari, baik itu dari beras, gula, minyak goreng, dan semua kebutuhan keseharian bisa di jumpai pada toko kelontong.

Toko kelontong atau toko sembako tidak akan pernah termakan oleh usia zaman yang bertambah, karena setiap orang membutuhkan beras, minyak gula dan semuanya agar dapat bertahan hidup. Mengapa jenis bisnis ini termasuk ke dalam bisnis yang laku setiap hari dan susah untuk bangkrut,?

Ya, karena bisnis ini merupakan usaha yang menjual produk atau bahan yang memang menjadi kebutuhan bagi semua orang, dan mengapa tidak bisa bangkrut? sebenarnya semua jenis bisnis atau usaha pasti memiliki risiko akan terjadi bangkrut, namun pada usaha sembako sangatlah minim, bahkan bisa di katakan tidak bisa bangkrut.

Kecuali memang kesalahan si pelaku bisnis yang tidak bisa mengatur akan pembukuan laporan keuangannya sendiri. Contohnya adalah, si pelaku bisnis menggunakan modal usahanya untuk keperluan di luar bisnis tersebut seperti membeli sesuatu yang tidak berguna atau berbentuk konsumtif.

Kalau untuk risiko yang lainnya mungkin tidak ada, karena bisnis usaha sembako atau bisnis toko kelontong merupakan kebutuhan pokok bagi semua orang, barang yang adapun pasti dengan cepat berputar dengan barang baru.

Intinya adalah bisnis kelontong atau bisnis sembako bisa kamu coba, baik kamu yang tinggal di perdesaan ataupun yang ada di perkotaan.

Walaupun bisnis ini memerlukan modal yang cukup banyak, namun pasti akan cepat balik karena jenis bisnis ini memang di cari.

BACA JUGA : Simak cara berdagang yang berkah dan bikin kamu cepat kaya.


2. Bisnis depot isi ulang air mineral

bisnis depot isi ulang
Foto bisnis isi ulang air minum


Nah, yang bisnis yang laku setiap hari pada nomor urutan ke dua ini juga sangat saya sarankan bagi yang memiliki sedikit lebih banyak modal.

Bisnis air mineral tidak akan pernah mati, karena air adalah sumber dari kehidupan bagi manusia.

Air adalah sumber dari kehidupan manusia di muka bumi, siapa coba yang tidak membutuhkan yang namanya air? hewan, dan tanaman pun membutuhkan air.

Setiap harinya manusia meng konsumsi kan jutaan liter di Indonesia ini, belum lagi di seluruh dunia, pasti sangat banyak jumlah air yang harus terpenuhi hanya untuk menyambung kehidupan. Jadi, bisnis isi ulang air mineral sangat menjanjikan hingga kapan pun.

Untuk jenis usaha ini bisa kamu buka di mana saja, baik itu di desa maupun di pusat kota, intinya bila kamu mau membuka usaha ini kamu harus mencari lokasi yang padat akan penduduk.

Modal yang di perlukan dalam bisnis ini lumayan besar, karena kamu harus membeli alat isi ulang air dan harganya juga lumayan mahal, biasanya harga alat perlengkapan usaha depot air mineral adalah kisaran 15jt rupiah, itu harga untuk alat yang barunya.

Apabila kamu tidak memiliki cukup modal sebesar 15jt, maka kamu bisa mencari dan membeli alat usaha bekas atau seken, dan kamu bisa sedikit berhemat.

Bila nanti usaha sudah mulai berjalan lancar, maka kamu bisa membeli yang baru, baik secara cas maupun kredit.

BACA JUGA : Cara memulai bisnis jual beli pinang.

3. Bisnis jualan pulsa/kios pulsa

bisnis jualan pulsa
Ide bisnis jualan pulsa atau kios pulsa

Dengan pertumbuhan zaman yang semakin cepat, dan produk-produk digital juga bermunculan sangat banyak, maka setiap pekerjaan manusia juga semakin hari semakin mudah. Contohnya adalah di mana pada 10 – 20 tahun silam, setiap orang yang ingin berkomunikasi dengan seseorang yang jaraknya jauh, maka harus menggunakan surat agar apa yang ingin di sampaikan bisa di baca oleh orang tersebut.

Lalu dari masa mengirim surat fisik lambat laun bertambah lagi umur zaman, maka orang sudah menggunakan FAX dan SMS, hingga datanglah pada waktu sekarang, betapa mudahnya seseorang bisa berkomunikasi dengan jarak yang sangat jauh bahkan bisa bertatap muka sekalipun secara virtual.

Tidak dapat kita pungkiri bahwa digitalisasi itu sangatlah penting bagi keseharian untuk berkomunikasi ataupun di dalam pekerjaan.

Maka bisnis nomor 3 ini sangatlah bisa di andalkan. karena internet memang sudah menjadi kebutuhan kita sekarang.

Dengan membuka usaha bisnis jualan pulsa atau kios pulsa sudah pasti laris. Dalam membuka usaha ini kamu tidak perlu membutuhkan modal yang terlalu besar, karena dengan modal minimal 300rb saja kamu sudah bisa memulainya.

Ya walau itu cuma dengan cara berjualan dari rumah, atau dari mulut ke mulut. Caranya kamu cukup mendaftarkan nomor ponsel kamu ke distributor atau sales penyedia layanan tersebut agar kamu bisa mulai transaksi jualan dari Handphone saja.

Atau kamu juga bisa mencari satu buah rak kecil, kalau bisa cari yang bekas agar kamu bisa lebih berhemat dan lebih baik usahakan saldo untuk bertransaksi lebih besar.

Dengan modal 300rb yang kamu miliki sekarang coba deh kamu kembangkan lagi dengan cara jualan pulsa. Untuk tahap promosi awal agar orang mengetahui bahwa kamu jualan pulsa, lebih baik kamu tawarkan terlebih dahulu pada teman terdekat atau saudara-saudara kamu, dan pada akhirnya orang yang kamu tawarkan akan mencoba membeli dari kamu. hingga akan banyak orang yang tahu kalau kamu berjualan pulsa, yaitu dari mulut ke mulut tadi. Intinya jangan pernah malu dalam mempromosi dan tetap berusaha.

BACA JUGA : Cara memulai bisnis ayam kampung.

4. Usaha jualan ikan keliling/di tempat.

bisnis jualan ikan
Contoh gambar usaha jualan ikan di tempat

Dan yang terakhir ini juga saya masukkan ke dalam bisnis yang laku setiap hari, karena bisnis jualan ikan adalah bisnis kebutuhan primer yang selalu di cari dan bahkan setiap hari.

Masih dengan kebutuhan pokok dan bisnis yang laku setiap hari, yaitu ikan. Ikan adalah jenis kebutuhan kita sebagai produk konsumsi dan jangan bilang tidak kalau usaha ini tidak laku ya.

Berjualan ikan memang ada sedikit risiko, yaitu ikan dapat susut dan busuk. Maka yang paling utama saya sarankan agar mencari tempat lokasi usaha yang memang benar-benar ramai lalu lalangnya orang, seperti di persimpangan jalan atau di pasar tempat orang berbelanja, atau juga bisa membuka lapak di samping toko sayur.

Cara memulai bisnis ini sangat banyak keuntungannya, bahkan bisa 2-3 kali lipat dari modal. Sebelum kamu memulai bisnis atau usaha ini, coba kamu lihat diri kamu sendiri apakah tipe orang yang tidak pemalu dan bahkan ceplas-ceplos dalam berbicara? karena untuk berjualan ikan haruslah orang yang benar-benar percaya diri, karena harus berani memanggil setiap orang yang lewat agar mau berhenti dan membeli ikan yang kita jual.

Dan sebaliknya bila kamu tipe orang yang pemalu, lebih baik di skip Saja deh dan lanjut membaca bisnis yang berikutnya.

Modal yang di butuh kan untuk berjualan ikan adalah parang untuk pemotong, telonan kayu, tak/fiber untuk ikan, modal untuk membeli ikan dan lapak.

Modal untuk membeli ikan cukup dengan modal 500rb, kalau bisa dengan modal segitu usahakan ikan yang kamu beli di campur hingga ada beberapa jenis. Dan yang paling utama adalah ikan harus segar. Usahakan benar-benar teliti dalam memilih ikan yang akan kita jual nanti.

Cara mematok harga jual ikan nanti adalah:

  • Harga modal ikan Regak per kg = 17.000rb
  • Harga jual ikan Regak per kg = 30-35rb

Ambillah keuntungan minimal sebesar 10rb/kg, karena risiko berjualan ikan lumayan besar. Kamu jangan takut kalau harga yang kamu jual kemahalan, karena para pedagang ikan lainnya juga mengambil keuntungan seperti itu.

Kalau kamu ragu kamu bisa survei terlebih dahulu harga ikan di pengepul atau dari para pelaut, lalu kamu bandingkan dengan harga yang di jual di pasaran. Atau kamu juga bisa bertanya langsung kepada para penjual ikan yang sering lewat di depan rumah kamu.

Mungkin cuma 4 ide bisnis saja pada pertemuan ini, kamu juga bisa melihat artikel atau tulisan lainnya yang berhubungan dengan tema kita pada tulisan ini yaitu bisnis yang laku setiap hari dan susah untuk bangkrut.


Bila mau melihat ide-ide bisnis lainnya bisa dengan cara ketik pada kolom pencarian di atas, tepatnya pada di atas gambar.

Semoga apa yang saya tulis dan telah saya bagikan bisa bermanfaat untuk para sahabat yang ada di luar sana, khususnya yang sedang mencari ide bisnis atau ide usaha. Sampai bertemu pada perjumpaan selanjutnya, terima kasih.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *